Gelar Seminar dan Lomba Peringatan Bulan Bahasa FMGMP SMP Bahasa Indonesia Banjir Peserta
Sabtu, 26/10/2024, FMGMP Bahasa Indonesia SMP/ MTs se-Sumatra Barat menggelar perhelatan akbar dalam bentuk seminar dan berbagai lomba dalam memperingati Bulan Bahasa tahun 2024 ini.
FMGMP adalah wadah pemersatu guru-guru Bahasa Indonesia di Provinsi Sumatera Barat. Komunitas ini adalah salah satu forum yang selalu aktif melakukan kegiatan setiap bulannya dengan mengundang para narasumber hebat dalam setiap kegiatannya. Kegiatan FMGMP ini dilakukan setiap satu bulan sekali dan bertempat di berbagai kabupaten kota di Sumatra Barat.
Banyak cerita dan kisah yang terurai dalam setiap pertemuan di forum ini. Bertemu dengan guru dan narasumber yang mumpuni di bidangnya. Menjalin silaturahmi dengan teman sejawat satu almamater yang bernama Bahasa Indonesia.
Dalam kegiatan kali ini, panitia mengusung lomba membaca puisi, menulis pantun dan membuat simulasi vidio pembelajaran. Kegiatan lomba Guru Hebat ini disebarkan di grup FMGMP provinsi dan diteruskan ke berbagai grup MGMP kabupaten kota di Sumatra Barat. Untuk kegiatan kali ini panitia dan pengurus patut diacungi jempol 👍.
Semua ini terbukti dengam 'Banjir' nya peserta yang mengikuti seminar dan mengirimkan vidio lomba. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Kepala BPPMP Sumatra Barat. Lalu dilanjutkan dengan pemaparan materi seminar oleh Dr. Ridha Aulia, M.Pd. dosen tetap di Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia UNP. Dosen muda yang enerjik ini sangat lugas menyampaikan materi tentang T-Pack dalam pembelajaran.
Kegiatan yang digelar di SMPN 12 Padang ini juga dihadiri oleh dosen senior Bapak Dr. Andrea Catri Tamsin yang sekaligus menjadi juri dalam lomba pembacaan puisi. Dosen legendaris kebanggaan FBSS yang biasa dipanggil Pak I ini sangat memukau ketika membacakan beberapa buah puisi sebelum menyampaikan pengumuman para pemenang lomba. Seperti kembali ke masa 20 tahun yang lalu ketika mendengar beliau membaca puisi. Ciri khas yang selalu melekat bagi setiap mahasiswa yang pernah belajar dengan beliau.
Moment peringatan Bulan Bahasa kali ini memang sangat berkesan. Salut buat ketua FMGMP Pak Datuk M. Nur dan semua pengurus dan panitia yang terlibat. Ditambah dengan campur tangan para sesepuh yang masih terus aktif dalam membersamai kegiatan ini. Sebut saja Ibunda Yurnelis dan Ibu Ten yang sudah purnabakti namun tidak pernah surut semangat untuk selalu support dan mengambil bagian langsung dalam kegiatan ini. Salut buat ibunda berdua. Semoga sehat dan selalu menginspirasi kami yang muda -muda untuk terus berkarya!
Dalam kegiatan kali ini, saya bisa mengambil pelajaran bahwa "Belajar sepanjang hayat bagi setiap insan. Bagi para guru yang pasti "Jangan mengajar kalau tidak tidak mau belajar, terus berbagi dan berkolaborasi tiada henti, untuk membersamai anak negeri.
Tetap semangat menimba ilmu untuk menciptakan pembelajaran yang inovatif, kreatif, dan variatif yang berpihak kepada peserta didik. Kosongkan gelas kita dalam setiap kegiatan menerima pembelajaran. Karena kita guru milenial akan menghadapi siswa digital, terus belajar dan berinovasi dengan forum hebat ini.
Selamat buat FMGP Provinsi, selamat untuk panitia dan pengurus, selamat untuk kita semua guru bahasa Indonesia.
Siapa kita? Guru Bahasa Indonesia 🫰🫰
Siapa kita ? Guru Hebat Sumatra Barat 😍😍
Semangat guru-guru hebat
Salam Bahasa
Bahasa Indonesia !!
#Padang, 26 Oktober 2024
Catatan pemenang lomba di episode berikutnya ya! 😁🙏
Tidak ada komentar